Selasa, 15 September 2020

Sebuah Keputusan

            Terlihat seorang laki-laki yang tengah menunggu seseorang di sebuah stasiun di Jogjakarta. Namanya Alil, dia adalah mahasiswa tingkat akhir yang seharusnya lulus tahun lalu. Dengan Hp di tangan kanannya dia scroll-scroll media sosial instragram. Cara terbaiknya membunuh waktu kala itu. Dia memakai jaket coklat kesukaanya, dengan celana jeans hitam dan sepatu vans yang sudah lumayan lusuh. Dari arah pintu masuk stasiun nampak seorang perempuan berlari terburu-buru. Dengan sesekali membenarkan tas yang digendongnya dia berlari menuju tempat duduk Alil yang masih sibuk dengan smartphone-nya.

            Sore itu awan telah menyelimuti langit. Siap untuk mengantarkan sesuatu kepada bumi. Namun, nampaknya itu masih belum terjadi. Disana terlihat dua orang yang tengah berbicara antara satu dengan yang lainnya.

       “Lil, sorry nunggu lama.” Ucap Ocha dengan ter-engah engah. Perempuan yang berlari menghampirinya.

              “Iya cha, lagian keretanya belum datang.” Jawab Alil

        “Kenapa tiba-tiba banget sih Lil? Kan aku ada kuliah, kalo nggak keburu gimana.?” Ocha mengeluh.

              “Ya, mau gimana lagi Cha? Mungkin ini waktu yang tepat Cha.” Kata Alil mulai terlihat ragu diwajahnya.

              “Mau ngomongin apa sih? Kenapa mesti ke Stasiun juga?” Ocha penasaran.

         Alil berdiam diri. Dia mencoba menguatkan dirinya untuk bisa mengatakannya. Dia sadar mungkin ini bukanlah keputusan yang diinginkan Ocha. Tapi ini mungkin keputusan yang terbaik bagi mereka.

              “Cha, aku mau kita putus.” Kata Alil pelan

              “Hah!?” Ocha kaget. Dia tidak percaya dengan apa yang dikatakan pacarnya itu.

              “Kamu ngomong apasih?” Ocha kembali bertanya

              “Ya, aku mau kita putus.” Dengan tegas Alil kembali mengungkapkan kata-katanya.

            “Kamu sebenernya kenapa sih? Tiba-tiba ngajak ketemu di stasiun, lalu kamu ngomong kaya gini? Kamu ada masalah?” Tanya Ocha menyelidik

              “Kita gak bisa terus seperti ini.” Jawab Alil

            “Gak bisa kenapa? Apa yang gak kita bisa Lil? Jika kita bersama, aku yakin kita pasti bisa.” Ocha menguatkan

             “Aku yang gak bisa Cha! Tolong ngertiin aku!” Jawab Alil dengan nada tinggi.

             “Tapi kenapa?” Ocha masih bingung. Nampak sendu raut wajahnya. Matanya berkaca-kaca siap memuntahkan air mata yang begitu berarti.

              “Cha, tolong ngertiin aku. Aku menemukan duniaku yang baru.” Jawab Alil

          “Bawa aku bersamamu Lil! Di duniamu yang baru!” Teriak Ocha, menghiraukan keadaan di sekelilingnya yang lengang.

              “Di duniaku yang baru tidak ada kamu Cha.” Jawabnya singkat

            “Kenapa Lil?! Kenapa?!” Ocha berkata sambil terisak-isak. Air hujan mulai turun satu demi satu. Begitu juga dengan air mata Ocha. Keadaan semakin sendu dibuatnya.

            Lalu tiba-tiba datang seorang laki-laki tegap bertubuh proporsional datang menghampiri mereka. Alil menghampirinya. Ocha tak mendengar percakapan mereka. Dia sibuk terisak-isak dan memberekan air yang terus menetes ke wajahnya.

              “Cha, aku pamit. Sorry selama ini aku bersikap salah sama kamu.” Alil beranjak.

              Ocha masih berdiam diri ditempat duduknya. Dia masih belum percaya dengan apa yang dia lalui. 3 tahun mereka pacaran, kini seakan sirna begitu saja oleh hujan yang datang tiba-tiba. Tapi memori tak akan pernah luntur oleh hujan yang deras sekalipun. Justru ingatan akan hal ini akan selalu menjadi kenangan yang tak terlupakan oleh Ocha. Hujan membawanya semakin dalam. Dengan mengusap air matanya, dia melihat Alil melangkah jauh meninggalkannya, bergandengan tangan mersa dengan laki-laki yang tak dikenalnya. END.

Sabtu, 08 Agustus 2020

Kualifikasi, Tips, dan Trik Memasuki Dunia Petrokimia Sebagai Lulusan Teknik Kimia

             Industri kimia merupakan salah satu industri yang terus berkembang. Industri kimia mencakup beberapa bidang yang cukup luas. Salah satu bidang industri kimia adalah industri petrokimia. Industri petrokimia secara umum dapat didefinisikan sebagai industri yang berbahan baku utama produk minyak bumi dan gas (naphta, kondensat, gas alam), batubara, serta biomassa yang mengandung senyawa-senyawa olefin, aromatik, gas sintesa, dan organik lainnya yang dapat diturunkan dari bahan-bahan tersebut, untuk menghasilkan produk-produk yang memiliki nilai tambah lebih tinggi daripada bahan bakunya.

            Industri petrokimia dibagi lagi dalam beberapa bidang. Yang pertama adalah industri petrokimia hulu (dasar). Industri petrokimia ini merupakan industri paling hulu dalam rangkaian industri petrokimia, memproses bahan baku berupa naphta dan/atau kondensat menjadi olefin, aromatik, dan parafin. Contoh : industri olefin (ethylene, propiline, butadiane, dll), industri aromatik (benzene, toluene, xylene, dll), industri berbasis C-1 (ammonia, methanol). Industri petrokimia selanjutnya adalah industri petrokimia antara. Industri ini memproses bahan baku olefin, aromatik (produk industri petrokimia hulu) menjadi produkproduk turunannya seperti vinyl chloride, styrene, ethylene glycol, dll. Yang terakhir industri petrokimia hilir. Industri ini mengolah bahan yang dihasilkan oleh industri petrokimia antara menjadi berbagai produk akhir yang digunakan oleh industri atau konsumen akhir (industrial dan consumer goods). Contoh: Polietilena (HDPE, LDPE, LLDPE); Polipropilena (PP); Polistirena (PS); Polivinilkhlorida (PVC); PET, karet sintetis (ABS), serat sintetis (polyester, nilon), dll.

            Untuk memasuki dunia petrokimia, kita perlu mempersiapkannya. Disini saya akan berbagi mengenai tips dan trik bagaimana bisa masuk ke dalam dunia kerja industri petrokimia. Dan berikut adalah beberapa diantaranya.

1. Sesuai Requirement

Saat kamu akan melamar pekerjaan, pastikan kamu tahu mengenai syarat-syaratnya. Sebagai contoh, ipk minimal, minimal lulusan apa, dll. Nah untuk temen-temen mahasiswa, saya sering menjumpai pertanyaan apakah ipk itu penting dalam melamar pekerjaan? Menurut saya hal itu cukup penting. Setidaknya kalian mempunyai ipk melebihi standar kualifikasi. Jika kalian menganggap remeh ipk, dan ipk kalian dibawah kualifikasi tentu saja kalian tidak akan diterima. So, ipk cukup penting dalam memasuki dunia kerja walau ada beberapa aspek lainnya yang tidak kalah pentingnya.

2. Asah Kemampuan Sosial

Dengan ikut organisasi atau unit kegiatan mahasiswa, akan mengasah soft skill kamu. Kemampuan soft skill ini sangat penting untuk memasuki dunia kerja. Terlebih lagi ketika melakukan interview, pertanyaan-pertanyaan seperti di tempat kuliah melakukan kesibukan apa, ikut kegiatan mahasiswa apa atau ikut organisasi apa, dan lain sebagainya, ini akan sering muncul. Jadi persiapkanlah ketika masih di bangku kuliah.

3. Upgrade Skill

Mempunyai kemampuan di bidang lain selain teknik kimia merupakan sebuah point plus bagimu. Jangan ragu untuk memperlajari hal lain selain teknik kimia selama di bangku kuliah. Memiliki bahasa inggris yang bagus, mempunyai keahlian hysys, auto Cad, MATLAB, corel draw, photoshop dll, akan menjadi salah satu senjata untukmu.

4. Perbaiki CV

CV yang baik dapat menggambarkan dirimu secara ringkas dan jelas. Tentunya itu perlu dirangkai dalam bingkai yang menarik. Namun, CV yang berlebihan juga tidak bagus. Jadi, lihat kembali CV mu dan coba apa yang bisa kamu perbaiki.

5. Menambah Ilmu

Di beberapa tempat kuliah P&ID (Piping & Instrumen Flow Diagram) masih belum diperkenalkan. Dan pengetahuan P&ID ini cukup penting di beberapa posisi di petrokimia. Tentunya kamu juga harus paham tentang diagram blok dan process flow diagram (PFD). Selain itu, kemampuan untuk logic diagram juga diperlukan di beberapa posisi di petrokimia. Jadi tidak ada salahnya jika kamu memperlajari hal tersebut, selain untuk menambah wawasanmu, kamu juga dapat selangkah di depan sainganmu.

6. Fokus pada perusahaan yang kamu lamar

Kamu harus mencari tahu secara detail perusahaan yang sedang kamu lamar berada di bidang apa, produksi apa, bahan bakunya seperti apa serta letaknya sekalipun. Selain itu kamu juga harus mempersiapkan materi terkait posisi yang kamu lamar. Belajarlah sesuai dengan keterkaitan posisi kerja dengan teori-teori ketika di bangku kuliah. Sebagai contoh, di dalam dunia petrokimia sangat berkaitan dekat dengan pompa, kompresor, HE (Heat Exchanger), distilasi, reaktor, dll. Jadi persiapkan materi mengenai beberapa hal tersebut, jangan sampai ketika melakukan interview kamu tidak tahu beberapa hal tersebut.

            Sekian tips dan trik untuk memasuki dunia kerja di petrokimia. Tips dan trik ini sangat cocok untuk teman-teman yang baru lulus dari jurusan teknik kimia dan ingin masuk di dunia petrokimia. Semoga tips dan trik ini bermanfaat dan membantu teman-teman. Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya. Terima kasih.

Sabtu, 01 Agustus 2020

Pangeran Unyeng-unyeng 3 Antara Salah dan Tidak Benar


            SMP N 1 Jetis, sekolahku yang kucinta, tapi hanya saat bahagia, selebihnya biasa saja. SMP yang terlalu banyak mendulang prestasi dan ingin terus meningkatkan prestasinya hingga murid-muridnya yang menjadi korban lantaran peraturan-peraturan yang terlalu banyak untuk di taati. Peraturan-peraturan yang mengikat seperti ini tentunya sangat mengganggu kebebasan murid-murid nakal sepertiku dan teman-temanku. Namun, tidak nakal namanya kalau tidak berani menantang peraturan-peraturan itu.
            Kekhawatiran pada diriku sudah ada sejak aku mendapatkan 3 poin pertamaku. Apakah aku akan menambah poin-poin tersebut? atau akan menguranginya? (Kalo berkurang enggak deh kayaknya. Hehehehe ). Saat itu aku iseng-iseng membuka laci meja guruku, dan kutemukan secarik kertas berupa peraturan mengenai poin-poin pelanggaran. Dan tertera di tulisan tersebut bahwa,
1.     Murid yang mendapatkan 10 poin pelanggaran akan mendapatkan surat peringatan.
2.     Murid yang mendapatkan 20 poin pelanggaran akan mendapatkan skorsing selama 2 minggu.
3.     Murid yang mendapatkan 30 poin pelanggaran akan di kembalikan kepada orang tua / wali murid.
Aku berasa seperti senam jantung. Deg. Deg. Deg…. Tinggal 7 poin lagi aku akan mendapatkan surat peringatan, padahal aku baru saja masuk SMP, bagaimana kalau dikeluarkan? bingung rasanya hatiku. Tapi setelah aku cermati lagi ternyata peraturan itu adalah peraturan lama yaitu peraturan tahun lalu. Dan nampaknya peraturan tahun ini telah berganti. Tapi jelasnya aku tidak tahu peraturan yang baru seperti apa.
SMP ku ini sangat terkenal. Terkenal dengan berbagai macam aspek. Contohnya saja, SMP ku ini terkenal mahal. Ya, jika dibandingkan dengan SMP lain SMP ku ini termasuk pada golongan mahal. Bahkan suatu ketika sempat terjadi demo. Masyarakat sekitar SMP dan para wali menuntut sekolah untuk lebih murah. Tetapi, justru sebaliknya. Setiap semester biaya SPP semakin naik dengan kebijakan-kebijakan yang baru yang cenderung kurang efektif. Misalnya saja dengan pemberian gallon disetiap kelas. Setiap siswa wajib membayar uang tambahan Rp. 10.000,- setiap bulan. Padahal di tahun tersebut harga 1 gallon Rp. 9.000,-. Dan itu diasumsikan bahwa setiap hari ganti gallon, faktanya gallon baru diganti setelah 1-2 minggu. Bahkan ketika habis pun terkadang belum juga diganti.
Selain itu SMP ku ini terkenal dengan keketatannya dalam mengatur siswanya. Mereka menindak tegas siswa yang melanggar peraturan baik sengaja maupun tidak disengaja. Aku mendengar ada beberapa kakak kelas yang sudah terkena skorsing bahkan sudah ada yang dilekuarkan. Bahkan ada beberapa siswa yang tidak kuat sekolah disini dan akhirnya pindah ke sekolah lain.
Dibalik kekurangan-kekurangan yang lainnya, SMP ku ini mempunyai prestasi yang cukup membanggakan. Pernah menembus babak final OSN tingkat Nasional walaupun belum menjadi juara. Di setiap hari senin ketika upacara, pasti ada saja pengumuman perlombaan yang dimenangkan oleh siswa. Herannya, aku tidak pernah masuk daftar siswa yang berprestasi menjuarai lomba.
Karena banyaknya prestasi tersebut, SMP ku ini diberi label Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). Karena label tersebut, di SMP ku ini diwajibkan memakai bahasa Inggris di hari-hari tertentu, biasanya kamis dan jum’at. Bahkan setiap minggu sekali kami harus menemui wali kelas kami untuk menyetorkan vocab yang telah di baca.
***
Hari itu adalah hari jum’at. Biasanya, pada hari ini semua bapak/ibu guru mengadakan kegiatan olahraga pagi bersama, sehingga jam masuk sekolah mundur menjadi pukul 07.30. Kebijakan ini membuat murid-murid menjadi tidak takut terlambat apalagi murid yang rumahnya jauh seperti aku dan teman-temanku. Apalagi kalau telat, ada hukuman tersendiri. Yaitu mengelilingi lapangan upacara sebanyak 5 kali. Bayangkan saja lapangan seluas itu dan harus mengelilingi sebanyak 5 kali ditambah malu dilihat semua murid, karena posisi lapangan yang ada ditengah. Belum lagi poin yang di dapat. Ribet sekali, padahal hanya telat.
Kala itu aku sudah bersiap pukul 06.30. Walaupun ada jam longgar, tetapi aku tidak mau bersantai, karena aku belum mengerjakan PR bahasa inggris. Biasanya, tidak terlalu lama aku menunggu, Rojek datang menghampiriku, tapi kali ini tidak. 10 menit ku menunggu, belum terlihat batang hidungnya. 15 menit aku menunggu, aku pikir akan naik motor kali ini. Tepat pukul 07.00 Rojek datang dengan sepeda buntunya.
“Gilaaaa,, udah jam 7 Jek, kita bakal telat!” Aku khawatir.
“Tenang aja Mon, hari ini kan kita masuk siang “ Rojek berargumen.
“Ya kalo siang, kalo pagi? Mati kita.”
“Enggak kalo mati, paling ya disuruh lari-larian.”
“Kampreeettt…. Yaudah ayo gas “
Dengan tenaga sepenuhnya aku mengayuh sepeda ini dengan kekuatan penuh sambil berharap kami tidak terlambat. Kulihat dijalanan sudah sepi tidak ada lagi siswa yang berangkat sekolah. Hanya ada aku dan Rojek. Aku semakin khawatir. Tidak sampai 15 menit aku sudah mencapai samping sekolahku. Ku lihat Supri (kakak kelasku) sudah melakukan olahraga.
“Mas, udah masuk to?” Tanyaku
“Udah… dari tadi!” Jawabnya sambil ngos-ngosan.
“Modyaaaarrrrr….. yaudah mas, duluan yaa! “ Aku langsung menuju parkiran.
“Yooooiii !! “ Jawabnya
Perasaan takut, khawatir dan bingung menyelimuti diriku.
“Gimana ini Jek ? “
“Yaudah, ayo kita ke ruang BP aja minta blangko terlambat.”
Lalu aku menuju ke ruang BP. Kaget sekali setiba di depan pintu, aku melihat ibu kepala sekolah.
“ Maaf bu, kami terlambat, kami tidak tahu jadwal.” Kami beralasan.
“ Sspeak English please” kata Ibu kepala sekolah.
Modyaaaaarrrrr……. Hari ini adalah English day. Semua warga sekolah harus memakai bahasa inggris tanpa terkecuali, termasuk pak sam. Kamipun gelagapan.
“Mmmmm….. bahasa inggrisnya telat apa mon?” Rojek berbisik.
late Jek “ aku membalasnya saat di depan Kepala sekolah.
Late, Mom. Sorry “ Jawab Rojek sekenanya.
Why you come late?” Beliau bertanya lagi
“Mmmmmm…..” Kami berdua geleng-geleng, tidak tahu harus berbuat apa.
O.k no problem, come here ! please write your name and sign it ! “ Seru beliau.
Kami tidak mengerti apa yang dikatakan Kepala sekolah, tapi kami mengikuti beliau menuju ruang BP.
Come on! “ Seru beliau lagi
“Bagaimana bu?” Jawabku yang tidak mengerti sekali.
Write your name and sign it!” Beliau mengulanginya lagi dan memperagakan bagaimana tanda tangan. Baru setelah itu kami paham.
O.k , welldone. Go away and enter your class !”
Kami tidak mengerti apa kata beliau, tapi kami langsung pergi meninggalkan ruang BP dengan membawa kertas blangko tanda bahwa telah melanggar peraturan. Untung saja hari ini aku dan Rojek tidak disuruh mengelilingi lapangan. Pasti bakal memalukan. Tapi tidak untung juga karena harus berhadapan dengan kepala sekolah langsung dan memakai bahasa inggris.
Ternyata, tidak sedikit yang terlambat hari ini. Banyak murid dari kelas lain terlambat. Bahkan Mrs. Erita (guru bahasa inggris) mengakatan kalau memang hari ini berbeda dari jadwal biasanya. Entah kenapa hal teknis seperti bisa terjadi. Dan ini sangat merugikanku karena sudah menambah poinku menjadi 7. Murid nakal seprti aku dan teman-temanku harus ekstra waspada karena sudah termonitori oleh beberapa guru. Dan jika kami melakukan sedikit kesalahan saja, bisa berabe urusannya. Dengan adanya kejadian ini kami bisa mengambil kesimpulan, belajarlah bahasa inggris supaya tidak gerogi jika ditanya kepala sekolah.

Sabtu, 25 Juli 2020

PANGERAN UNYENG UNYENG 3 MAJU PANTANG MUNDUR

            Hati senang walaupun tak punya uang ~ karena persahabatan cukup untuk  sebuah kebahagiaan. Pada tahap ini kami telah mengetahui arti dari sebuah persahabatan. Semua akan berjalan sesuai kodratnya apabila kami terus bersama. Berpisah bukanlah sebuah solusi dari sebuah masalah.

            Pagi itu jam 9 ketika kami istirahat pertama. Seperti biasaya kami pergi ke kantin mbak tengah, membeli es dan beberapa gorengan. Beberapa temanku ada yang makan, mungkin ada yang belum sarapan. Dari arah depan Rojek datang padaku dengan tatapan serius.

            “Mon..” Panggil Rojek

            “Ada apa Jek ?” Tanyaku

            “Nanti, pulang sekolah kita rapat.” Kata Rojek

            “Rapat apa Jek ? Ngawur !” Selaku

            “Sssssstttt….. Jangan keras-keras. Udah pokoknya kita nanti sehabis pulang sekolah rapat di depan KUA. Seperti biasanya.” Jelasnya

            “Yaaaaaa, terserah apa katamu deh. Siapa aja ?” Tanyaku

            “Aku, kamu sama Kepet.” Jawabnya

            “Okee deeh.” Sahutku

            “Yaudah, aku mau ke kelas, aku belum ngerjain PR pak SM. Eeeiiit aku minta gorengannya.” Dia pergi sambil nyomot gorenganku.

            “Woooooy!!! Aseeeem bocah !!” Teriakku.

            ~~~~

            Hari ini cukup membosankan karena pelajarannya dan juga karena gurunya. Pak SM namanya. Begitu kami memanggilnya, seorang guru fisika yang agak ngawur ngajarnya. Kadang-kadang kami merasa tidak mengerti apa yang beliau katakan. Namun ketika kami tidak mengerti kami pasti kena ocehan. Apalagi yang bertindak nakal, tidur atau ngobrol dengan temannya, pasti kena hukuman. Susah payah aku untuk menjaga mata ini untuk tetap terbuka. Mulut yang selalu aku bungkam supaya tidak ngobrol sama temanku. Dan tangan yang harus selalu menulis untuk memenuhi buku catatan. Pelajaranpun selesai. Alhamdullillah……

            Aku mengayuh sepedaku menuju tempat rapat. Di depan KUA dekat sekolah. Dimana kami sering nongkrong disana sehabis pulang sekolah. Tempatnya enjoy, enak untuk santai-santai. Di sana terdapat sebuah taman kecil ditengah-tengahnya ada pohon cemara yang tidak terlalu tinggi tapi cukup untuk menghalangi sinar matahari dan menjaga tempat ini tetap sejuk.

            Disana kulihat Rojek sudah menunggu. Aku dan Kepet langsung menghampirinya.

            “Sebenarnya ada apa Jek, kamu bawa kita kemari?” Tanyaku heran.

            “Gini Mon, kesempatan untuk kita populer sudah tertutup, aku gak mau kita Cuma gini-gini aja. Kita harus ada kegiatan, atau semacam target biar hidup kita jadi greget.” Ucap Rojek menjelaskan.

            “Terus kamu punya ide apa Jek?” Tanya Bahtor

            “Aku juga belum kepikiran sih, hehehe.” Ucapnya enteng

            “Sudah kuduga, kamu itu kalo punya ide pasti setengah-setengah.” Timpaku

            “Hahaha, makanya aku kumpulin kalian disini buat bahas itu.” Kata Rojek membela diri

            “Halah ujung-ujungnya pasti gak beres nih.” Kepet berprasangka buruk

            “Pet, inget kata pak Pur, kita gak boleh suudzon!” Kata Rojek

            “Tumben inget jek, biasanya yang ada di pikiranmu cuma cewek doang, hahaha” Kataku

            “Naaaaa…! Ini..! Ide bagus!” Kepet menyeletuk

            “Ide apa Pet?!” Tanya Rojek penasaran

            “Gini aja, kita bikin perlombaan, cepet-cepetan dapet cewek, siapa cepat dapet cewek dia yang menang, dan yang paling terakhir dapet cewek, dia yang kalah.” Celetuk Kepet

            “Gilak, kalo urusan cewek aja langsung jalan nih otak!” Jawab Rojek

            “Idemu ngawur Pet!” Aku menimpali

            “Loh ini ide hebat lo, kita semua pada jomblo kan, lumayan kalo beneran dapet Hahaha…” Jawab Kepet seenaknya

            “Betul juga tuh, lumayan kan dapet cewek.” Kata Rojek.

            “Waduh gimana nih?” Jawabku bingung

            “Gimana Jek? Setuju?” Tanya Kepet

            “Gas Pol!” Jawab Rojek

            “Gimana Mon?” Tanya Kepet kepadaku

            “Ya gimana lagi, kalo yang lain setuju, aku ya setuju, tapi hukumannya apa?” Jawabku pasrah

            “Gimana kalo nraktir makan aja?” Jawab Kepet

            “Yaudah boleh juga” Jawabku dan Rojek

            “Oke, deal ya? Mulai hari ini kita sepakat untuk lomba dapet cewek!” Kata Kepet

            “DEAL!!”

 

            Belum sembuh patah hatiku dengan Vita, kini aku harus kembali bergulat dengan percintaan. Ini semua berkat ide gila dari Kepet. Namun, ditengah-tengah konflik band kami, ini justru sebagai penghibur melupakan kejadian sebelumnya dan mulai membuka lembaran baru. Ini juga sekaligus menjadi momen untukku agar benar-benar move on dari Vita. Semoga…


Kamis, 16 Juli 2020

BERSYUKURLAH, KARENA BERSYUKUR ITU INDAH

            Akhir-akhir ini aku menyadari bahwa kita patut bersyukur atas apa yang telah Tuhan berikan kepada kita. Terlepas dari apa yang kita inginkan terkabul. Bahkan disaat kita berada di dalam kesusahan kita masih patut menyukurinya. Karena aku yakin, bwahwasanya setiap yang terjadi sudah ditentukan oleh Tuhan. Dan dibaliknya pasti ada rencana yang lebih baik lagi.


            20 Juni 2020, aku menikahi seorang perempuan bernama Meida Dewanti. Mulai dari sini, muncul banyak hal di benakku. Aku akan sangat berdosa jika aku tidak bersyukur atas apa yang telah Tuhan berikan kepadaku. Sudah sepantasnya sebagai istri untuk melayani suaminya. Namun, tetap saja aku merasa sangat beruntung memilikinya. Kenapa aku tidak bersyukur atas segala nikmat yang telah Dia berikan? Aku sangat bersyukur kepada Tuhan telah menganugerahkan dia sebagai istriku. Semoga Tuhan selalu memberikan kami kenyamanan, kebahagiaan, serta kesejahteraan.

            Disisi lain, aku sangat bersyukur Tuhan telah memberikanku teman, sahabat dan kerabat yang begitu baiknya. Mereka selalu memberikan support kepadaku. Mereka juga tidak pikir panjang disaat membantuku. Disaat aku susah mereka selalu memberikanku semangat. Disaat aku melakukan perjalanan dari Cilegon, Banten menuju Karanganyar, mereka tidak hentinya menanyakan keberadaanku. Ketika itu aku melakukan perjalanan sendirian menaiki kendaraan pribadi yang sebelumnya aku belum pernah melakukannya sejauh itu. Dan semua memberikan do’a serta dukungannya kepadaku agas segala sesuatunya berjalan lancar. Aku merasa beruntung berada di lingkungan mereka. Terimakasih Tuhan atas anugerahmu.

            Ketika kita mampu untuk bersyukur, kegiatan-kegiatan kita akan terasa lebih ringan. Pekerjaan yang sebelumnya penuh dengan keluhan, tugas kuliah yang menumpuk, atau hal lain yang mempunyai beban, kamu akan menyadarinya bahwa memang itulah yang Tuhan berikan untukmu, dan kamu wajib untuk bersyukur. Cobalah untuk bersyukur! Dan lihat manfaatnya… Sampai disini dulu ya artikel kali ini, semoga bermanfaat. See you next time…


Jumat, 10 Juli 2020

Review Gunung Pinang Kota Cilegon

            Dewasa ini, destinasi wisata-wisata di berbagai tempat ramai dikunjungi saat weekend. Ini akibat adanya era new normal setelah adanya pandemic covid-19. Masyarakatpun berbondong-bondong berkunjung ke tempat-tempat wisata hanya untuk sekedar menikmati pemandangan dan menghilangkan stress setelah berbulan-bulan hanya tinggal di rumah saja. Dan berikut sedikit review salah satu tempat wisata di kota Cilegon, Banten.

            Jika kamu adalah warga kota Cilegon atau sekitarnya, pasti tidak asing dengan tempat wisata gunung pinang. Meskipun wilayah wisata ini bukan termasuk kota cilegon, namun tempat ini cukup dekat dengan kota cilegon. Dari kota cilegon, waktu yang ditempuh untuk mencapai destinasi ini kurang lebih 25 menit.


Jalan menunju lokasi wisata

Tempat wisata ini menyajikan pemandangan kota cilegon dan sekitarnya dari atas ketinggian. View yang disajikan cukup untuk menyegarkan mata. Udaranya cukup sejuk dan segar, cocok untuk menyegarkan pikiran yang stress. Terdapat juga wahana-wahana yang disediakan oleh pengelola. Foto selfie dari pinggir tebing dengan view kota cilegon dari atas. Terdapat ayunan untuk selfie ditempat ketinggian yang kekinian. Jika kamu lapar atau sekedar ingin jajan, disana banyak warung yang berjualan, walau hanya didirikan dibawah tenda seadanya.





Gn. Pinang 8 Juli 2020

Sayangnya, pengelolaan tempat wisata ini kurang. Dimulai dari pintu gerbang yang kecil, tidak terlihat seperti tempat wisata, dan tidak ada petunjuk jalan. Jika kamu adalah orang yang baru berkunjung ke cilegon, kamu setidaknya membutuhkan map. Selain itu jalan dari pintu masuk ke tempat wisata sangat jelek. Jalanan aspal yang rusak sangat tidak mengenakkan. Potensi jatuh dari kendaraan sangat tinggi. Jika kendaraan kamu kurang fit, bisa saja tidak kuat naik tanjakan. Ban jika sangat rawan untuk bocor karena banyak sekali batu yang tajam.

Padahal tiket masuknya cukup mahal 25 ribu 2 orang dalam 1 motor jika dibandingan dengan wisata-wisata lain di di Cilegon, sebagai contohnya bukit Waruwangi yang hanya 11 ribu 2 orang dalam 1 motor. Wahananya pun ketika saya kesana sedang dalam perbaikan. Bahkan wahana selfie ayunan terbengkalai seperti tidak ada perawatan. Dan untuk menikmati wahana selfie ini, pengunjung perlu merogoh kocek sebesar 5 ribu rupiah.


Sebenarnya dari segi lokasi, tempat ini sangat mendukung untuk dijadikan tempat wisata yang kekinian. Sayangnya pengelolaan yang kurang, berakibat pada terbengkalainya beberapa wahana. Selain itu, karena lingkungannya juga kurang terawat, mengakibatkan banyak nyamuk. Jika kamu ingin aman, gunakanlah lotion anti nyamuk. Protocol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19 dijalankan dengan baik. Apabila kamu ingin memasuki lokasi ini, kamu perlu menggunakan masker dan di cek temperature tubuh. Di lokasi juga terdapat tempat untuk mencuci tangan. Overall menurut saya, tempat ini mempunyai nilai 6.5/10.

Kesimpulannya, jika kamu adalah masyarakat local yang hanya ingin sekedar merasakan udara segar, dan ingin melihat view dari ketinggian dengan waktu tempuh yang singkat, disini cukup rekomended. Tapi jika kamu adalah warga dari jauh yang ingin benar-benar berwisata, saya tidak merekomendasikan tempat ini. Lebih baik kamu berwisata ke pantai anyer yang sudah jelas sebagai lokasi wisata yang bagus dengan pemandangan sunset yang indah. Sekian review wisata gunung pinang di kota Cilegon. Semoga bermanfaat.. sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya…


Jumat, 03 Juli 2020

JADILAH DIRI KAMU, DENGAN 5 CARA INI!

Di era globalisasi seperti ini, penting bagi kita untuk mengetahui diri kita sendiri. Banyaknya budaya-budaya baru yang masuk ke dalam lingkungan, membuat kita harus extra protective terhadap diri kita. Hal yang paling mendasar untuk protect itu semua berasal dari diri sendiri. Kita perlu membenahi internal diri kita sebelum membenahi hal external dari diri kita. So, penting bagi kita mengetahui diri kita sendiri, dan berikut beberapa kiat agar kita bisa menjadi diri sendiri.

  • Tahu apa yang kamu sukai dan apa yang tidak kamu sukai

Hal-hal kecil seperti ini jarang orang memperhatikannya. Ya, memang sepele sih, tapi dari sinilah awal mula kamu tahu jati dirimu. Coba jujurlah tentang diri kamu sendiri. Mulai dari warna apa yang kamu sukai. Makanan favorit. Hobi kamu. Olahraga kesukaan, dan lain sebagainya. Hal-hal seperti ini dapat menjadi ciri khas kamu. Jika orang lain mengetahuinya, setidaknya mereka tahu, kamu itu seperti apa. Lama kelamaan, akan membentuk sebuah identitasmu sendiri.

  • Jangan terpengaruh orang lain

Salah satu pengaruh terbesar setelah keluarga adalah lingkungan. Jika kita tidak mempunyai jati diri, kita hanya akan mengikuti jalannya perkembangan lingkungan. Kita hanya akan ter-ombang-ambing di dalamnya. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk tidak mudah terpengaruh oleh linkungan. Pastikan apa yang kamu ikuti itu benar. Maka, sebelum kamu mengikuti sesuatu, renungkanlah terlebih dahulu, apakah itu baik untukmu atau tidak ada pengaruhnya untukmu.

  • Konsisten 

Konsisten adalah sesuatu yang sangat berat. Awal mula kegagalan seorang yang mencoba konsisten adalah malas. Bunuh rasa malasmu. Lakukan rutinitasmu. Temukan hobimu, temukan passionmu, temukan apa yang kamu sukai. Jika kamu sudah bisa konsisten. Mulai dari situlah kamu sudah menemukan siapa diri kamu. 



  • Mencari nasehat

Setelah kamu benahi diri kamu, dan diri kamu sudah merasa siap. Kini saatnya kamu mencari nasehat kepada orang lain. Terkadang, sesuatu yang kita anggap benar ternyata justru salah di hadapan orang lain. Sebelum kamu menentukan baik buruknya itu, konsultasikan dengan orang yang kamu percayai. Kepada orang tua, teman, ataupun sahabatmu. Tapi perlu kalian ketahui, pendapat mereka hanya untuk pertimbanganmu saja. Lebih lanjut lagi, kamulah yang bisa menentukannya. Jadi kembali lagi hanya kamu yang bisa menentukannya.

  • Be Yourself!

Yang terakhir, kamu sudah tau apa kesukaanmu, kamu sudah tau bagaimana menghadapi lingkunganmu, dan kamu sudah mampu konsisten terhadap itu. Maka, sekarang, jadilah diri kamu sendiri. Sekarang kamu sudah tau identitasmu. Kamu sudah tau apa yang harus kamu lakukan. Jangan sekali-kali kamu menjadi orang lain. Jika itu terjadi, hal-hal yang sebelumnya sudah kamu lakukan tidak berarti sama sekali. Tapi jika memang kamu ingin meniru orang lain, jangan 100% menirunya. Gunakan strategi ATM (amati, tiru, modifikasi) maka itu akan lebih baik daripada kamu 100% menirunya. Karena jika kamu menirunya, itu sama saja bukan kamu. Jadi sekali lagi jadilah diri kamu sendiri!

Semoga tips diatas dapat bermanfaat bagi teman-teman semua. Semoga bisa konsisten yaaaa… sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya…